Bupati Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana resmi melantik Direktur Utama M. Sholeh, Direktur Umum Dwi Yulianingsih dan Direktur Teknik Didi Mulyadi sebagai Direktur PDAM Karawang

Karawang,- Bupati Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana resmi melantik Direktur Utama M. Sholeh, Direktur Umum Dwi Yulianingsih dan Direktur Teknik Didi Mulyadi sebagai Direktur PDAM Karawang berdasarkan Surat Keputusan Bupati Karawang Nomor : 539/540-Huk/2018 tentang Penetapan Direktur Teknik PDAM Kabupaten Karawang periode 2018-2022 bertempat di Aula Lantai 3 Gedung Singaperbangsa Karawang, Senin, (6/8). Dihadiri oleh Para Pejabat lingkup Pemkab Karawang.
Dalam kesempatan tersebut beliau juga mengingatkan agar direksi PDAM yang dilantik, bisa menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya. Karenanya, beliau tidak ingin jajaran direksi PDAM dalam melayani masyarakat melanggar ketentuan. 
Ciptakan komunikasi dan harmonisasi dengan semua jajaran pegawai yang ada. Buang jauh-jauh segala perbedaan yang mungkin ada selama ini. Sebab sekecil apa pun duri dalam daging yang ada dalam organisasi, dapat dipastikan akan berdampak buruk bagi kualitas kinerja PDAM Tirta Tarum ini. 
Mulai saat ini, termasuk seluruh sumber daya PDAM Tirta Tarum, harus bersatu, melangkah dan bergerak bersama menatap masa depan yang lebih baik untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Hal serupa juga dilakukan untuk tatanan eksternal. Bersama seluruh stakeholder terkait, direktur dan seluruh jajaran manajemen PDAM Tirta Tarum juga dituntut untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Untuk itu lakukan berbagai percepatan, sehingga pengembangan jaringan dan peningkatan layanan distribusi produk yang dihasilkan dapat dilaksanakan secara optimal, agar masyarakat benar-benar merasa puas dengan berbagai bentuk layanan yang diberikan. (diskominfo)