Bupati Karawang H. Ade Swara, saat menembar Benih Ikan ke Sungai Citarum

Masih dalam rangkaian peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tingkat Kabupaten Karawang, salah satu komunitas pencinta Lingkungan Hidup bernama Forkadas turut berpartisipasi dengan melakukan inovasinya untuk bisa memperhatikan Kondisi Sungai Citarum, pada puncak acara yaitu Minggu (8/6), Bupati Karawang hadiri gelaran tersebut, diawali dengan kunjungan ke Stand-stand Pecinta Lingkungan Hidup dan lain sebagainya, yang berpartisipasi pada acara ini. 

Dalam Sambutannya Bupati berkata “bagaimana hari ini, bagaimana masa depan, kondisi citarum semua tergantung kita, sungai citarum yang memiliki panjang kira kira 250 Km dan Kab. karawang pada bagian hilirnya kondisi memang sangat memprihatinkan, untuk berupaya menjadikan kondisi citarum menjadi lebih baik harus dilakukan diawali dari hulunya yaitu sekitar daerah Bandung” tutur Bupati

Terakhir Bupati pun berpendapat “ Terima kasih kepada seluruh Pecinta Lingkungan Hidup semua itu sangat mendukung program Pemerintah Kab Karawang yang tertuang dalam misinya yaitu “Meningkatkan Daya Dukung dan Daya Tampung Lingkungan Hidup” saya menghimbau kepada seluruh warga Kab. Karawang untuk menjaga Kelestarian Lingkungan Hidup, baik itu warga asli Kabupaten Karawang ataupun yang merantau, kemudian kepada perusahaan di setiap pertemuan dengan pihak perusahaan, saya selalu ingatkan agar sediakan RTH (Ruang Terbuka Hijau) itu pun tidak hanya taman saja, namun pohon tegak berdiri rindang jadi suasana teduh tercipta” Ujarnya

Pada Kesempatan itu juga rangkaian acara di tutup dengan penebaran ikan ke Sungai Citarum yang berlokasi di bawah Jembatan Alun-alun Karawang, Bupati lakukan ini simbolis dengan jajaran BPLH Kab Karawang juga turut hadir n gabungan Komunitas Pecinta Alam lainnnya. Pada moment tersebut dilakukan Janji Citarum yang didalamnya terdapat komitmen untuk Save Our Citarum. Salah satu hadirin Eko, merupakan anggota Komunitas berkata “ kita memetik sedikit ucapan Bupati, betul kondisi Citarum sangat memprihatinkan namun menjaga dan memperbaiki kondisi Citarum tidak hanya dilakukan kita di bagian Hilir namun di mulai dari bagian Hulu juga harus lakukan itu. Maka saya mengajak Kepada Komunitas Pecinta Alam di daerah bagian Hulu Citarum mari bersama menjaga Citarum kita demi masa depan” Ujarnya