Kab. Karawang - Pasca libur panjang Idul Fitri 1446 H, Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang menggelar apel perdana di Plaza Kantor Bupati, Selasa (8/4/25). Apel perdana tersebut, dipimpin langsung oleh Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh.

"Pertama-tama saya dan pak Wakil Bupati mengucapkan mohon maaf lahir dan batin, alhamdulillah 30 hari lamanya kita menjalankan ibadah puasa dan kemarin hari kemenangan," ujar Bupati Aep. 

Ia juga mengajak seluruh ASN untuk bekerja sama-sama, menyelesaikan pekerjaan yang belum selesai dan terealisasikan serta mengajak seluruh pihak untuk meningkatkan kedisiplinan dalam melaksanakan tugas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Karawang. 

"Yuk kita sama-sama bekerja, bekerja sama-sama menyelesaikan pekerjaan yang belum terselesaikan. Masih banyak PR yang harus kita kerjakan, karena di 2025 pekerjaan itu terealisasikan, Apabila bersama-sama pasti bisa terselesaikan," ujarnya.

Bupati Aep juga menyampaikan apresiasinya kepada para perangkat daerah pihak-pihak lainnya yang sudah bekerja dengan baik selama 30 hari terakhir, membantu dalam kelancaran arus mudik dan arus balik. 

Kegiatan dilanjutkan dengan halal bihalal lingkup pemda Karawang serta pemberian apresiasi kepada perwakilan Karawang yang mendapat juara pertama Kategori Pemuda dan juara kedua Kategori Dewasa dalam ajang Festival Dulag Istimewa 2025 tingkat Provinsi Jawa Barat. (Diskominfo)
 

Tags Berita: