Ratusan warga dan anggota Komunitas Indonesian Drummers Karawang meramaikan Independence Drums Day 2019 di Resinda Park Mall Karawang, Minggu (3/11/2019) malam.
Komunitas Indonesian Drummers Karawang meramaikan Independence Drums Day 2019
•
Karawang,- Ratusan warga dan anggota Komunitas Indonesian Drummers Karawang meramaikan Independence Drums Day 2019 di Resinda Park Mall Karawang, Minggu (3/11/2019) malam.
•
Dalam acara itu, Bupati Karawang, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana hadir. Kehadiran bupati untuk memberikan support dan dukungan kepada komunitas drummer.
•
Dalam sambutannya, Bupati mengatakan apresiasi dengan anak-anak dan pemuda Kabupaten Karawang yang memiliki bakat memukul drum dengan luar biasa.
•
"Kita bisa mencari bibit-bibit potensial. Filosofi drum, kata kang Gilang, bukan hanya sebuah kemampuan memainkan alat musik saja. Tapi keseimbangan hidup drngan pola pikir, gerak, serta emosional, rasa menjadi representasi bagi anak-anak," kata Bupati Cellica. •
Acara komunitas Indonesian Drummers berlangsung meriah. Penyanyi ternama Marcell Siahaan juga hadir. Sementara pentolan Indonesian Drummers, Gilang Ramadhan mengaku kagum ada acara festival seperti ini.
•
Gilang mengatakan bahwa komunitas drummers tak hanya mementingkan bermain musik saja. Namun, ia juga mengintruksikan agar ikut terlibat dalam membangun sebuah daerah melalui ekonomi kreatif dan menjaga lingkungan. •
"Saya ucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah khususnya Bupati Karawang yang berkesempatan hadir di acara ini," kata Gilang Ramadhan. (diskominfo)
-------------------------------------------------------
Follows Media Kominfo Official :
Fb : Kominfo Karawang/Diskominfokrwkab
IG : @Diskominfokrwkab
Twitter : @Diskominfokrwkab
Website : www.karawangkab.go.id