Bupati Karawang H. Ade Swara, saat melaksanakan Gunting Pita Peresmian Bank BNI Kantor Kas Grand Taruma
Kabupaten Karawang masih menjadi primadona bagi para investor, tidak hanya dari sektor industri manufaktur, melainkan kalangan perbankan pun gencar menanamkan investasi mereka di Kab. Karawang. Salah satunya terlihat dengan diresmikannya BNI Kantor Kas Grand Taruma Karawang oleh Bupati Karawang H. Ade Swara, Bank ini terletak di Ruko Grand Taruma Karawang Jln. Interchange Karawang Barat. Rabu (30/4).
Dalam sambutannya Bupati menyampaikan, “Sejalan dengan diberlakukannya Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Otonomi Daerah, Pemerintah Daerah memiliki kemandirian untuk menentukan arah pembangunan daerah. Namun demikian, dalam upaya mengembangkan daerahnya tersebut, Pemerintah Daerah tidak bisa berdiri sendiri, melainkan turut memerlukan adanya sinergitas dan dukungan dari berbagai pihak lainnya, di dalam proses Pembangunan Daerah, sektor perbankan memiliki peranan dan kontribusi yang sangat penting untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di daerah tersebut. Dalam hal ini, sektor perbankan sebenarnya menjadi tumpuan Pemerintah Daerah dalam upaya pemberdayaan perekonomian masyarakat berbasis kerakyatan, khususnya mereka yang berkategori Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM)” ungkapnya.
Lebih lanjut, “Berdasarkan data yang didapat pada Tahun 2012, jumlah Wirausaha yang berdaya saing di Kabupaten Karawang mencapai 9.650 Wirausaha, dengan jumlah kualitas kelembagaan UMKM yang telah terstandarisasi, terakreditasi dan tersertifikasi sebanyak 455 unit, dan jumlah Koperasi aktif di Kabupaten Karawang pada Tahun 2013 sebanyak 997 unit, dengan volume usaha mencapai 133,103 Milyar Rupiah” imbuhnya.
Namun demikian menurut Bupati, bahwa jumlah usaha yang cukup besar tersebut tentunya dapat menjadi Calon Nasabah yang Prospektif bagi Bank-Bank yang beroperasi di Karawang, termasuk Bank BNI, kemudahan akses terhadap permodalan dengan bunga rendah, tentunya tidak hanya akan membantu pengembangan usaha mereka, sekaligus memberikan kontribusi pada pertumbuhan ekonomi daerah, menggerakkan sektor riil, serta akan berdampak pula pada meningkatnya profit bisnis Bank yang bersangkutan.
Untuk itu, kami di jajaran Pemerintah Daerah berharap dengan diselenggarakannya peresmian Bank BNI Kantor Kas Grand Taruma ini dapat menjadi salah satu momentum penting bagi para penggerak sektor perbankan di Kabupaten Karawang untuk turut bersama-sama mewujudkan cita-cita tersebut” tandasnya.
Sementara itu menurut Kepala Kantor Cabang Utama Karawang H. Santoso, BNI Kantor Kas Grand Taruma ini tujuannya untuk memudahkan Nasabahnya, Kami hadir lebih dekat dengan Nasabah sekitar Karawang Barat, dengan beroperasinya Kantor Kas Grand Taruma ini, maka outlet jaringan menjadi 10 outlet di bawah Cabang Utama Karawang.
H. Santoso menambahkan bahwa ucapan terim kasih yang sebesar-besarnya kepada Bupati Karawang atas dorongannya sehingga BNI berperan aktif meningkatkan perekonomian di Kabupaten Karawang, maka dari itu BNI siap memberikan layanan terbaik” ungkapnya.
Peresmian diawali dengan penandatanganan prasasti dilanjutkan gunting pita oleh Bupati H. Ade Swara, dilanjutkan transaksi pertama yang dilakukan oleh Bupati yaitu transaksi Pembukaan rekening. (@opa)