Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadiana, saat menjadi Pembina Apel pada kegiatan  Apel Nasional Nusantara Bersatu Tingkat Kabupaten Karawang Tahun 2016

Masyarakat Kabupaten Karawang melaksanakan kegiatan Apel Nasional Nusantara Bersatu bertempat di Lapangan Karangpawitan yang diikuti oleh unsur TNI, Polri, Aparatur Sipil Negara Kabupaten Karawang, Organisasi Kemasyarakatan dan Kepemudaan, Organisasi Keagamaan serta para Siswa, pada Rabu (30/11).
Bertindak selaku Pembina Apel yaitu Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadiana, dalam kesempatan tersebut Beliau menekankan mengenai pentingnya menjaga empat pilar kebangsaanm yaitu Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Selanjutnya Bupati mengajak kepada semua masyarakat Kabupaten Karawang untuk menjaga semua perbedaan dan keberagaman, karena dengan menjaga itulah persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia akan tetap kokoh.
Perbedaan adalah keniscayaan, perbedaan adalah modal, kebhinekan adalah sumber kedamaian apabila mensikapinya dengan arif, dengan nurani dan rasa, baik rasa saling menghormati, rasa saling menghargai, rasa saling menyayangi dan rasa saling membantu dalam perbedaan dan kebhinekaan maka NKRI akan menjadi rumah yang nyaman dan damai bagi semua warga negara Indonesia.
Selanjutnya, Bupati Karawang berharap kepada semua warga untuk merenungi empat pilar kebangsaan yang menjadi ruh dan semangat dalam diri, sehingga apa yang diperjuangan para pejuang terdahulu dapat selalu terjaga kedamaian dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Sementara itu, disampaikan pula orasi oleh Ketua FKUB Kabupaten Karawang juga perwakilan dari Organisasi Kemasyarakatan yang isinya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai NKRI.
Kegiatan apel tersebut di isi dengan persembahan lagu-lagu Nasional yang mengingatkan akan persatuan dan kesatuan, Kebhinekaan, Pancasila serta diakhiri dengan pembacaan puisi Karawang-Bekasi oleh perwakilan dari siswa.
Pada kesempatan tersebut hadir unsur Forkominda, Wakil Bupati, Sekertaris Daerah, para Staff Ahli, para Asisten, para Kepala OPD, Ketua FKUB Kabupaten Karawang beserta para pimpinan masing-masing Agama, Pimpinan Organiasasi Kemasyarakatan dan kepemudaan. (@Gala)

Tags Berita: