Karawang,- Bupati Karawang, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana melantik sekaligus mengambil sumpah atau janji Direksi Perumdam Tirta Tarum Kabupaten Karawang masa bakti 2023-2028, serta Pejabat Admistrator, Pengawas, dan pengangkatan pertama dalam Jabatan Fungsional Guru di lingkungan Pemkab Karawang di Plaza Pemda Karawang, Senin (7/8/2023).
Hasil verifikasi seleksi pemilihan Direksi Perumdam Tirta Tarum Kabupaten Karawang di seleksi langsung oleh Bupati Karawang berdasarkan hasil laporan kinerja yang terbaik.
"Kita harus berkomitmen untuk kemajuan Kabupaten Karawang, dipegang oleh orang-orang yang layak dan bertanggung jawab untuk membantu menjadi mitra pemerintah daerah dan menjadi integrasi dari sebuah sistem pemerintahan yang baik, karena sejatinya revormasi birokrasi itu harus dimulai dari pimpinannya," kata dia.
Menurutnya, Perumdam Tirta Tarum adalah organisasi sosial yang harus menyediakan peningkatan pelayanan yang baik bagi masyarakat melalui pencarian peluang potensi daerah.
"Orientasi permasalahan ekonomi daerah, semua BUMD harus mampu berdikari mandiri, bagaimana semua sistem pengelolaan perekonomiam BUMD harus terlaksana dengan sebaik-baiknya dan dilaksanakan secara optimal," ujarnya.
Ia berpesan agar Perumdam Tirta Tarum dapat segera membuat dan mengelola air minum kemasannya sendiri dan dijadikan sebagai perputaran ekonomi untuk masyarakat Karawang.
Tidak hanya itu, lanjut dia, Perumdam Tirta Tarum juga harus bisa meyakinkan perusahaan-perusahaan swasta yang ada di Karawang untuk membeli dan meyediakan air bersih guna proses produksi melalui PDAM Karawang.
"Dari direktur Perumdam Tirta Tarum yang dilantik hari ini diharapkan Memiliki konsep trobosan yang baru supaya air bersih dapat kita salurkan dan dirasakan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Karawang," ujarnya.
"Lakukanlah berbagai macam percepatan dan pengembangan jaringan peningkatan kuantitas serta kualitas layanan distribusi yang dihasilkan dapat dilaksanakan dengan optimal," imbuhnya.
Sementara itu, untuk kepada jabatan administrator atau pengawas, lanjut Bupati, rotasi merupakan hal yang biasa dalam sebuah sistem pemerintahan. Ia juga menginginkan ettitude, etika dapat menjadi pokok utama.
"Karena tugas jabatan yang diimbangi adalah sebagai pelayanan masyarakat maka laksanakan tugas dengan baik, baik di internal maupun di eksternal dinas," ungkapnya.
Ciptakanlah suasana yang baik, promosi dan rotasi harus amanah laksanakanlah tugas yang sudah tertulis di RPJMD dengan baik. Sebab, hal itu dipertanggung jawabkan oleh Bupati Karawang dan Wakil Bupati Karawang.
"Laksanakan RPJMD Bupati tahun 2021-2026, laksanakanlah Janji politik yang sudah dirancang. Selamat bertugas, semoga semuanya bisa meneruskan estafet kepemimpinan yang baik dan memperbaiki yang kurang baik," ucapnya. (diskominfo)