Bupati Karawang, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana menghadiri pelantikan 67 taruna taruni Politeknik Kelautan dan Perikanan Indonesia Kabupaten Karawang, Kamis

Karawang,- Bupati Karawang, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana menghadiri pelantikan 67 taruna taruni Politeknik Kelautan dan Perikanan Indonesia Kabupaten Karawang, Kamis (19/12) pagi.

Bupati mengharapkan kelak para taruna bisa menjadi representasi muda mudi di Indonesia. Menurutnya, pelantikan hari ini adalah salah satu bukti kepedulian pemerintah pusat kepada para taruna politeknik perikanan dan kelautan dalam hal mendapatkan hak ilmu pengetahuan dan pendidikan.

"Hari ini adalah cerminan dari Indonesia yang senantiasa menunjukan niat dan tekad baik untuk memajukan generasi bangsa khususnya di bidang perikanan dan kelautan. Disini tentunya Allah SWT memberikan kesempatan untuk adik adik. Saya jujur bangga melihat taruna taruni berdiri tegak yang saya juga yakini akan menjadi kader kader bangsa terbaik di masa yang akan datang," ucap Bupati.

Beliau juga meyakini doa dan dukungan orang tua untuk anak anaknya akhirnya bisa mengantarkan dan membawa mereka di puncak kesuksesan dilantik menjadi taruna dan taruni.

Sementara Aep Permadi, Direktur Polteka PKR Karawang mengatakan pelantikan taruna dan taruni ini merupakan angkatan ke-3. Sebelumnya, pelaksanaan proses seleksi diikuti oleh 273 orang melalui beberapa jalur. Namun, setelah mengikuti rangkaian uji akademik, fisik dan wawancara, akhirnya 67 taruna taruni dinyatakan lulus. Katanya, 28 orang taruna merupakan putra daerah kabupaten karawang.

"Dalam pembinaan pembinaan karakter kami melakukan 4 pilar yaitu sehat, bahagia, karakter unggul dan berprestasi. Insya allah akan menjadi rujukan vokasi bidang perikanan dan kelautan nasional," katanya. (diskominfo)

-------------------------------------------------
Follows Media Kominfo Official :

Fb : Kominfo Karawang/Diskominfokrwkab
IG : @Diskominfokrwkab
Twitter : @Diskominfokrwkab
Website : www.karawangkab.go.id

Tags Berita: