Untuk di Kecamatan Rawamerta, peringatan Maulid Nabi dilaksanakan di Dusun Krajan, Desa Cibadak. Sementara di Kecamatan Tirtamulya dilaksanakan di Halaman Masjid Sa'adatuddaroen. Dusun ceplik, Desa Kertawaluya. Kedua Kecamatan menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di malam yang sama yaitu, Jumat (15/112019) malam.

Umat muslim di Kecamatan Rawamerta dan Kecamatan Tirtamulya menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Karawang,- Untuk di Kecamatan Rawamerta, peringatan Maulid Nabi dilaksanakan di Dusun Krajan, Desa Cibadak. Sementara di Kecamatan Tirtamulya dilaksanakan di Halaman Masjid Sa'adatuddaroen. Dusun ceplik, Desa Kertawaluya. Kedua Kecamatan menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di malam yang sama yaitu, Jumat (15/112019) malam.

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Karawang, H. Ahmad Zamakhsyari (Kang Jimmy) turut hadir menjadi tamu undangan sekaligus bersilaturahmi dengan para warga kedua kecamatan.

Mengawali sambutannya, Wabup menyampaikan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan salah satu perwujudan visi dan misi Kabupaten Karawang yang religius.

“Untuk itu, saya ucapkan terima Kasih kepada masyarakat yang telah turut mendukung program Pemerintah Kabupaten Karawang, ” ungkap Wabup.

Lebih lanjut, Wabup mengatakan bahwa peringatan Maulid Nabi ini adalah bentuk cinta umat muslim kepada Nabi Muhamamad SAW.

“Rasulullah ini adalah teladan bagi kita semua. Akhlak beliau, ibadah beliau, dan semua hal yang melekat pada diri beliau adalah cerminan Al Quran yang kita imani,” terangnya. (diskominfo)

-------------------------------------------------------
Follows Media Kominfo Official :

Fb : Kominfo Karawang/Diskominfokrwkab
IG : @Diskominfokrwkab 
Twitter : @Diskominfokrwkab 
Website : www.karawangkab.go.id