Karawang,- Bupati Karawang, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana beserta Forkopimda Kabupaten Karawang, Kapolres dan Dandim 0604/Karawang yang dipandu oleh Kepala Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi Kabupaten Karawang, H. Okih Hermawan dan didampingi oleh Asisten Pemerintahan, H. Akhmad Hidayat menerima audiensi dari Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia yang bertempat di gedung Singaperbangsa lantai 3 Pemda Kabupaten Karawang, Selasa (23/06/20) pagi. Dalam pertemuan tersebut sejumlah permasalahan di sampaikan oleh pihak FSPMI.

Sejumlah poin disampaikan antara lain soal masih adanya beberapa perusahaan yang memanfaatkan situasi pandemi dengan membayar setengah THR para karyawanya bahkan ada yang menundanya serta memotong upah karyawan. Namun ada juga perusahaan yang masih konsekwen memberikan bonus. Untuk itu, para perwakilan FSPMI memohon kepada Bupati untuk menegur perusahaan yang nakal tersebut.

Pada kesempatan tersebut Bupati mengatakan bahwa pemerintah yang mempunyai kebijakan dan berperan sebagai fasilitator harus dapat menjembatani segala macam permasalahan. Bupati berharap segala macam regulasi harus di taati demi ketertiban kita bersama.

Tidak ada permasalahan yang tidak bisa diselesaikan yang penting kita bersama-sama untuk mencari solusi, tambah nya," kata Bupati.



Follow Kominfo Official Media at
Diskominfokrwkab
@Diskominfokrwkab
@Diskominfokrwkab
www.karawangkab.go.id, www.diskominfo.karawangkab.go.id