Plt. Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadiana, saat memberikan sambutan pada Peringatan Isra Mi'raj di Dinas Cipta Karya Kab. Karawang

Sebagai bentuk wujud kepedulian dalam mensyiarkan agama, Dinas Cipta Karya Kabupaten Karawang gelar Peringatan Isra Mi'raj, pada Selasa (19/5) bertempat di halaman Kantor Dinas Cipta Karya, hadir dalam kesempatan tersebut Plt Bupati Karawang dr. Cellica, Ketua DPRD Karawang H. Toto, Kepala Dinas Dedi Achdiat, Sekretaris, Kabid serta para staff.

Dalam sambutannya Plt. Bupati menyampaikan, bahwa "Isra dan Mi’raj adalah proses dimana perintah Solat dilakukan, maka kita sebagai umat muslim harus selalu melakukan kewajiban Solat Wajib tersebut, kemudian saya disini juga sebagai Plt. Bupati mengatakan perayaan seperti ini hendaknya tidak hanya dilakukan sebagai ceremoni saja, dengan menghadiri peringatan seperti ini, Iman dan Islam kita seperti di charge, kita perlu mengaplikasikan pada kehidupan sehari-hari ilmu apa yang didapatkan dari penceramah yang mengisi kegiatan ini"tuturnya

Terakhir saya juga apresiasi kepada Kepala Dinas Cipta Karya bahwa telah peringati perayaan ini, karena sudah dominan biasanya peringatan dilakukan di dalam mesjid, mushola, majlis talim, namun ini dirayakan di kantor pemerintahan, ini adalah bukti bahwa pemimpin di OPD sudah berjalan di jalan yang lebih baik, akan barokah lancar dan sukses dalam menjalankan pemerintahan, ini patut dicontoh oleh Dinas SKPD lainnya" begitu harapan Saya. ( IKI )