Bupati Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana didampingi oleh Asda 1 Pemerintahan Samsuri, Kasat Pol PP Karawang Asip  Suhendar, Kepala Bappeda Eka Sanatha, melakukan Sosialisasi Peraturan dan Kebijakan Daerah kepada para perusahaan yang berada di Kawasan Industri KIIC Karawang

Bupati Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana didampingi oleh Asda 1 Pemerintahan Samsuri, Kasat Pol PP Karawang Asip  Suhendar, Kepala Bappeda Eka Sanatha, melakukan Sosialisasi Peraturan dan Kebijakan Daerah kepada para perusahaan yang berada di Kawasan Industri KIIC Karawang yang difasilitasi oleh Samsat Karawang dan Disnaker Karawang yang bertempat di Kantor Graha KIIC lt.3, Karawang, Kamis, (9/11).

Dalam pertemuan ini Bupati Karawang meminta kepada para perusahaan yang berada di Kabupaten Karawang agar memutasikan Nomor Polisi kendaraan angkutan jemputan karyawan, dari luar Karawang menjadi Nomor Polisi Karawang berplat T. Tidak hanya itu beliau juga meminta agar kantor pusat yang berada di Jakarta dapat dipindahkan ke Karawang sehingga Pendapatan Asli Daerah Kabupaten secara signifikan dapat meningkat.

Selain pajak kendaraan bermotor yang harus beralih ke plat T dan kantor pusat mereka dapat di pindahkan ke Karawang, beliau juga meminta agar perusahaan tidak membuka lowongan pekerjaan secara online karena mengantisipasi tindak kejahatan penipuan. Maka dari itu, Balai Latihan Kerja yang ada di Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Karawang dapat dimanfaatkan oleh perusahaan untuk mencari pekerja yang kompeten dan skill yang baik.(Dien).